wise word

"Ketahuilah bahwa sebenarnya yang benar itu hanyalah Tuhan yang Maha Mengetahui, maka saya menghimbau rekan2 sekalian untuk tidak membenarkan tindakan2 yang anda sekalian lakukan meski dengan dalil agama sekalipun."

Tips untuk rekan2 dalam mengintrospeksi diri sendiri (tips berikut tidaklah menjadi patokan dasar dan hanya merupakan suatu saran karena merupakan buah pikir saya pribadi):

1. Kenalilah diri anda, kelemahan maupun kelebihan anda untuk menentukan langkah introspeksi yang lebih baik.

2. Perbanyak komunikasi dengan orang sekitar tanpa perlu memandang umur karena seperti yang banyak diketahui, umur tidaklah menjamin kedewasaan seseorang.

3. Telaah kembali masukan2 dan nasihat2 yang anda peroleh, bandingkan dengan pendapat anda sendiri tanpa mementingkan ego anda.

4. Tentukan dari saran2 dan masukan2 yang anda terima, apakah masukan tersebut dapat dijadikan subtitusi (pengganti), complementer (pelengkap), ataukah justru menyesatkan dan tidak menjadikan anda lebih baik. [Jangan pernah menelan sesuatu bulat2, kunyahlah terlebih dahulu walau hanya sedikit].

5. Renungkan tiap momen dalam hidup anda, karena hakikatnya kita memiliki akal yang bisa kita manfaatkan meskipun hanya untuk hal kecil sekalipun.
Sebagai contoh : Leonardo Da Vinci dikenal sebagai seorang pelukis dan ilmuwan terkenal, selain itu dia juga memiliki bakat di bidang musik (meski tidak begitu populer). Suatu ketika beliau pernah ditanya tentang minatnya pada aerodinamika (yang saat itu keinginan manusia untuk terbang masih dianggap lelucon), dan beliau hanya menjawab (kurang lebih) : "Saya tidak tertarik untuk menjadi seorang ilmuwan, sama seperti saat saya dikenal sebagai seorang pelukis. Saya hanya senang mengamati hal2 kecil di sekitar saya karena saya tidak mendapatinya pada buku2 yang saya baca."

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pengertian MUATABAH

Anatomi Daun

Jaringan Penyokong